VALENTINO

🆆🅴🅻🅲🅾🅼🅴 🆃🅾 🅼🆈 🅱🅻🅾🅶🅶🅴🆁

ETIKA DAN ETIKET DALAM BERKOMUNIKASI ||BLC TELKOM

      ETIKA DAN ETIKET DALAM BERKOMUNIKASI 


PENDAHULUAN

  Assalamualaikum Wr.Wb.

      Hai kawan-kawan kali ini saya akan menjelaskan apa yang telah saya pelajari hari ini tentang apa itu etika komunikasi ,selamat membacanya kawan-kawan.

Pengertian

   Apa itu sih etika kominikasi ,Etika berasal dari bahasa yunani yaitu ethos yang berarti karakter ,watak kesusilaan atau adat kebiasaan dimana etika berhubungan erat deengan konsep individu atau kelompok sebagai alat penilai kebenaran atau evaluasi terhadap sesuatu yang telah dilakukan.

Sedangkan Etiket adalah suatu sikap seperti sopan santun atau aturan lainya yang mengatur hubungan antara kelompok manusia yang beradab dalam pergaulan   

Latar Belakang Masalah

  Karena belum bisa berbicara dengan benar yang menyebabkan pembicaraan sering kali terpotong-potong    karna kita belum bisa menempatkan 5W+1H dengan benar

MAKSUD DAN TUJUAN

   Dapat memahami dan mengimplementasikan apa itu etika dan etiket dalam berkomunikasi dan bisa memiliki etika dalam kegiatan sehari-hari 

 BATASAN DAN RUANG LINGKUP PEKERJAAN

Etika dan etiket dalam berkomunikasi 

TARGET DAN HASIL YANG DIHARAPKAN

Dapat memahami dan mengetahui apa itu etika dan etiket komunikasi 

METODE PELAKSANAAN PEKERJAAN

 Diskusi 

Alat dan Bahan

 -Laptop

 -E book

Target Waktu

 08.00-16.00

Tahapan Pelaksanaan

   ETIKA DAN ETIKET DALAM BERKOMUNIKASI 

      Berikut di bawah ini adalah beberapa etika dan etiket dalam berkomunikasi antar manusia dalam kehidupan sehari-hari:

1.Jujur tidak berbohong 

2.Bersikap dewasa tidak kekanak-kanakan 

3.Lapang dada dalam berkomunikasi 

4.Menggunakan panggilan/ sebutan orang yang baik 

5.Menggunakan pesan bahasa yang efektif dan efisien 

6.Tidak mudah emosi / emosional 

7.Berinisiatif sebagai pembuka dialog 

8.Berbahasa yang baik ,ramah dan sopan 

9.Menggunakan pakaian yang pantas sesuai keadaan 

10.Bertingkah laku yang baik 

CONTOH TEKNIK KOMUNIKASI YANG BAIK 

-Menggunakan kata dan kalimat yang baik menyesuaikan dengan lingkungan 

-Menatap mata lawan bicara dengan lembut 

-Tidak mudah terpancing emosi lawan bicara

-Gunakan gerakan tubuh / gesture yang sopan dan wajar 

-Bertingkah laku yang baik dan ramah terhadap lawan bicara 

-Memakai pakaian yang rapi ,menutup aurat, sesuai situasi dan kondisi 


GUNAKAN 5W+1H UNTUK KOMUKASI EFEKTIF

Mengapa komunikasi sering tidak nyambung? kadang jadi serbasalah.Komunikasi itu seni ,dibutuhkan rasa dan karsa tingkat tinggi untuk menjadi seorang komunikator yang handal dan beretika .Ada banyak hal yang dapat menghambat  dalam berkomunikasi .

Dalam berkomunikasi dibutuhkan lebih dari sekedar asal bicara apalagi asal bunyi ada etika yang harus ditaati baik maupun tersurat maupun tersirat .Namun pada dasarnya etika itu dapat berdasarkan 5W+1H.

1.Who {Siapa}

    Dengan tahu siapa yang kita ajak bicara kita bisa langsung menyesuaikan diri ,Nada suara gerak tubuh pandangan mata .misalnya bila berbicara dengan anak-anak nada suara agak direndahkan .dan kita harus bisa menyesuaikan sikon tersebut

2.What {Apa}

    Setelah tahu siapa yang menjadi teman bicara kita , kita bisa menyesuaikan apa yang hendak kita bicarakan.jangan hanya asal ngomong kita juga harus tau objek yang harus kita bicarakan 

3.Where {dimana}

    Setalah kita tau apa yang akan kita bicarakan kita harus tau dimana tempat yang pas untuk kita berbicara soal objek tersebut ,jangan saat kita sedang diacara ulang tahun teman ,kita malah membicarakan soal pekerjaan kan situasi tempatnya tidak cocok yang seharusnya kita bersenang-senang malah kita mengajak berbicara soal pekerjaan .jadi itulah pentingnya saat kita akan berbicara harus tau dimana saat kita bisa berbicara dengan lawan kita

4.When {kapan}

    Waktu sangatlah penting untuk diperhitungkan dalam menjaga etika komunikasi. Tidak mudah untuk menjadi pandai mengetahui kapan waktu yang tepat untuk membicarakan sesuatu. 

5.Why{Mengapa}

    Mengapa, suatu pertanyaan yang bisa menjadi tujuan dari arah pembicaraan.Tujuan ini disesuaikan dengan siapa, apa, di mana, dan kapan kita mengutarakan maksud dan tujuan kita. Menentukan arah pembicaraan itu penting.     

Mengapa, suatu pertanyaan yang bisa menjadi tujuan dari arah pembicaraan.

Tujuan ini disesuaikan dengan siapa, apa, di mana, dan kapan kita mengutarakan

maksud dan tujuan kita. Menentukan arah pembicaraan itu penting.

6.How{Bagaimana}

    Tujuan baik, tapi cara penyampaian tidak baik, hancurlah sudah. Komunikasi kita bisa dianggap tidak beretika. Cara membawa rupa, rupa bisa membawa berkah atau petaka. Cara ini sangat penting untuk dipertimbangkan dengan matang.

ETIKA,NILAI DAN NORMA 

 Dua macam etika yang berkaitan dengan nilai dan norma:

Pertama, Etika Deskriptif;

    Berusaha meneropong secara kritis dan rasional sikap dan pola prilaku manusia dan apa yang dikejar oleh manusia dalam hidup ini sebagai sesuatu yang bernilai. Etika Deskriptif berbicara mengenai fakta apa adanya, yaitu mengenai nilai dan pola perilaku manusia sebagai suatu fakta yang terkait dengan situasi dan realitas konkrit yang membudaya. Ia berbicara mengenai kenyataan penghayatan nilai, tanpa menilai, dalam suatu masyarakat, tentang sikap orang dalam menghadapi hidup ini, dan tentang kondisi-kondisi yang memungkinkan manusia bertindak secara etis.

Kedua, Etika Normatif;

     Berusaha menetapkan berbagai sikap dan pola perilaku ideal yang seharusnya dimiliki oleh manusia, atau apa yang seharusnya dijalankan oleh manusia, dan apa tindakan yang seharusnya diambil untuk mencapai apa yang bernilai dalam hidup ini.

   Etika Normatif berbicara mengenai norma-norma yang menuntun tingkah laku manusia, serta memberi penilaian dan himbauan kepada manusia untuk bertindak sebagaimana seharusnya berdasarkan norma-norma. Ia menghimbau manusia untuk bertindak yang baik dan menghindari yang jelek.   

TEMUAN PERMASALAHAN SERTA CARA PENYELESAIAN 

Belum bisa menggunakan etika saat berkomunikasi 

KESIMPULAN YANG DIDAPATKAN

Jadi sebelum kita berkomunikasi dengan seseorang entah itu atasan atau menejer kita.Kita harus mempunyai etika dalam berkomunikasi dengan cara menggunakan 5W+1H dan menerapkan norma dalam berbicara/berkominikasi .dan kita harus tau tata cara berbicara yang baik dan teknik yang baik dalam berbicara

REFERENSI

ETIKA_KOMUNIKASI.pdf

Posting Komentar

0 Komentar